Mass Rapid Transit atau MRT, pasti pernah dengar singkatan satu ini. Istilah ini memang sedang populer di Indonesia, teutama di daerah Jakarta dan sekitarnya. Pemerintah sedang berusaha membangun jaringan MRT yang diharapkan bisa memecah persoalan kemacetan di Jakarta dan sekitarnya yang makin parah. Namun apakah masyarakat sudah paham apa itu Mass Rapid Transit atau MRT ??
Peta Jaringan MRT Jakarta |
Berdasarkan website MRT Jakarta, yang dimaksud MRT adalah singkatan dari Mass Rapid Transit yang secara harafiah
berarti angkutan yang dapat mengangkut penumpang dalam jumlah besar
secara cepat. Beberapa bentuk dari MRT antara lain:
• Berdasarkan jenis fisik : BRT (Bus Rapid Transit) satu sistem bus cepat seperti bus Transjakarta, Light Rail Transit
(LRT) yaitu kereta api rel listrik yang dioperasikan menggunakan
kereta (gerbong) pendek seperti monorel dan Heavy Rail Transit yang
memiliki kapasitas besar seperti KRL Commuter Line Jabodetabek yang ada saat ini.
• Berdasarkan
Area Pelayanan : Metro yaitu Heavy Rail Transit dalam kota dan Commuter
Rail yang merupakan jenis MRT untuk mengangkut penumpang dari daerah
pinggir kota ke dalam kota dan mengantarkannya kembali ke daerah
penyangga (sub-urban).
Bus Rapid Transit |
Heavy Rail Transit atau KRL |
Nah jika demikian pengertiannya, maka KRL Commuter Line dan Bus Transjakarta adalah bagian dari MRT juga. Berarti sebenarnya kita sudah punya sistem MRT sedari dulu. Pemberitaan media massa kadang tidak memberikan informasi yang tepat mengenai MRT ini, sehingga masyarakat dibuat salah kaprah dalam memahaminya. ( Silahkan kunjungi Mengenal Bus Rapid Transit )
Lalu apa beda monorel dengan MRT ? Nah merujuk pada pengertian dari website MRT Jakarta di atas, monorel termasuk MRT juga. Namun berbeda dengan KRL Commuter Line yang menggunakan rel ganda, monorel hanya menggunakan satu rel saja atau rel tunggal dan dioperasikan di jembatan layang. Instalasi monorel di Indonesia bisa dilihat di Taman Mini Indonesia Indah. ( Silahkan kunjungi Mengenal KRL Commuter Line )
Contoh Monorel
Lalu apa bedanya subway dengan KRL Commuter Line ? Merujuk pula pada pengertian dari website MRT Jakarta, subway atau dalam bahasa internasionalnya disebut " Metro " adalah sistem heavy rail transit yang melayani perjalanan di dalam kota saja, sedangkan KRL Commuter Line adalah sistem heavy rail transit yang melayani perjalanan dari pinggir kota ke dalam kota dan mengantarkannya kembali ke daerah penyangga / pinggir kota.
Contoh subway
Pembangunan jenis MRT yang baru ini diharapkan bisa menjadi solusi atas masalah kemacetan yang makin parah di daerah Jakarta dan Jabodetabek. Beberapa kota di Indonesia juga mulai membangun MRT jenis LRT sebagai solusi transportasi di dalam kota, antara lain Palembang, Bandung dan Makassar. ( Silahkan berkunjung ke Mengenal LRT )
Bener mas, kadang kita juga suka dimanipulasi media berita. Sebenarnya KRL/Commuter Line kita ya itulah MRT yang eksis di Jakarta saat ini. Itu cuma masalah penamaan saja. Tapi kalo emang dari segi network, emang MRT Jabodetabek gak pernah bertambah rutenya. segitu2 aja dari jaman hindia-belanda sampai sekarang.
BalasHapusTerima kasih, maaf baru bales hehe. Iya untuk saat ini memang sedang diupgrade semuanya. Semoga segera terwujud jenis MRT yang lain di Jakarta.
HapusSilahkan mampir lagi, blognya sudah saya perbarui. Salam kenal :)
Artikelnya bermanfaat kak, ini saya juga punya artikel tentang LRT ( Light Rail Transit) serta perbedaannya dengan MRT dan KRL, smoga dpt saling melengkapi
BalasHapusMengenal Light Rail Transit (LRT), serta perbedaannya dengan MRT dan KRL
Sipp, sipp, trima kasih yaa. Maaf baru bales hehe ...
Hapuswah terima kasih min...atas informasinya sekarang jadi tambah faham apa sih sebenarnya MRT itu.. :)
BalasHapusIya sama2, dopost nih hehe ...
Hapuswah terima kasih min...atas informasinya sekarang jadi tambah faham apa sih sebenarnya MRT itu.. :)
BalasHapusSebenarnya sampai kapan ya slsainya pembangunan mrt ini?
BalasHapusMaaf baru bales hehe, kalau menurut berita, selesainya diperkirakan tahun 2018
HapusNumpang promo ya bagi yang ingin mengadakan acara nikahan atau sunatan ataupun ulang tahun kami order siomay harga murah rasa berkualitas siomay bulungan blokm. info kontak
BalasHapus081211657155 kami terima friendches juga lho!!!
Sipp trima kasih :)
Hapus